Botol Parfum Calvin Klein Dilengkapi Speaker


Fino Yurio Kristo - detikinet

Jakarta - Perusahaan parfum ternama, Calvin Klein menghadirkan produk botol parfum unik untuk mencuri minat konsumen.

Tidak seperti yang lain, botol parfum ini kental dengan aroma gadget. Pasalnya, botol pewangi bermerek One tersebut dilengkapi dengan speaker musik yang terletak di bagian bawah botol.

Tentunya jika ditautkan dengan pemutar musik digital, pemakai parfum bisa santai mendengar musik favorit dari speaker mungil tersebut.

Dikutip detikINET dari CoolestGadget, Jumat (20/2/2009), adanya speaker di botol parfum edisi terbatas ini menurut Calvin Klein menyimbolkan penyatuan gender, ras dan umur via musik. Parfumnya sendiri diklaim tidak menyengat sehingga bisa dipakai sesukanya.

Rencananya, parfum yang dihiasi speaker tersebut bakal dipasarkan pada awal Maret 2009. Namun saat ini sudah ditawarkan di berbagai toko online seharga sekitar US$ 50.
( fyk / faw )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...